Dalam rangka memperingati Libur Nasional dan Cuti Bersama menyambut Perayaan Tahun Baru 2026, PT Air Minum Bersujud Kabupaten Tanah Bumbu menyampaikan informasi penyesuaian jadwal pelayanan kepada seluruh pelanggan.
Berdasarkan pengumuman resmi, pelayanan Kantor Pusat, Kantor Cabang, dan Kantor Unit PT Air Minum Bersujud tutup pada tanggal 1 Januari 2026 dan kembali buka serta beroperasi normal pada tanggal 2 Januari 2026.
Meskipun pelayanan tatap muka sementara ditutup, pelanggan tetap dapat melakukan pembayaran tagihan rekening air melalui berbagai kanal pembayaran online yang telah bekerja sama dengan PT Air Minum Bersujud, di antaranya BRI, BNI, Bank Kalsel, PosPay, DANA, Shopee, dan Tokopedia.
Selain itu, PT Air Minum Bersujud memastikan bahwa layanan pengaduan pelanggan tetap tersedia selama 24 jam melalui nomor WhatsApp 0853-9027-7722, guna memberikan kemudahan bagi pelanggan yang membutuhkan bantuan atau ingin menyampaikan keluhan.
Manajemen PT Air Minum Bersujud mengimbau kepada seluruh pelanggan agar menyesuaikan kebutuhan layanan selama masa libur serta mengucapkan terima kasih atas pengertian dan kerja sama masyarakat. Perusahaan berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan di Kabupaten Tanah Bumbu.